Translate

Thursday, January 24, 2013

Kuliah itu…

Kuliah itu artinya bertemu dengan banyak orang. Kita berteman dengan orang-orang baru, dari latar belakang yang beda, berbahasa yang mungkin tidak sama, atau status sosial yang berjarak. Dalam lingkungan bersama orang-orang baru itu, kita harus bisa mengatasi berbagai persoalan pertemanan. Bukankah kita sudah tahu, kepala saja yang sama hitamnya tapi isinya beda-beda. Berhasil menjadi pribadi yang bernilai bagi teman-teman adalah pelajaran dari bangku kuliah yang tidak diperoleh dari literatur manapun.Kuliah itu harus disiplin dan bertanggung jawab. Sebenarnya menjadi pribadi yang disipilin dan bertanggung jawab tidak mesti di bangku kuliah doang. Cuma, selama masa perkuliahan, integritas kita sangat menentukan ke arah mana hasil perkuliahan kita akan di bawa. Makanya, segala macam tugas, presentasi dan konsultasi dengan dosen yang berkaitan dengan proses belajar tidak bisa diabaikan. Bagaimana mungkin kita mengharuskan dosen harus profesional, sementara kita sendiri tidak profesional menjadi seorang mahasiswa.
Kuliah itu harus aktif dan kreatif. Jangan berharap hanya akan mendapatkan ilmu berharga dari ruang kelas. Ilmu yang lebih bermanfaat justru kadang didapat dalam kegiatan ekstra kurikuler. Begitu banyak kegiatan yang bisa dilakukan untuk pengembangan potensi diri mulai dari bidang seni hingga wirausaha. Pengalaman semacam ini jika dikombinasikan dengan ilmu yang didapat di dalam kelas akan membuat kita menjadi lebih mengenal kemampuan kita untuk dikembangkan usai kuliah nanti.
Kuliah itu menyenangkan. Jika seluruh kegiatan dilakukan dengan sepenuh hati dan merasa tidak terbebani maka, yakinlah kuliah itu akan terasa sangat menyenangkan. Makanya, sebelum kuliah sudah harus tanya diri jurusan apa yang paling diminati. Jangan memilih jurusan yang tidak disukai karena itu akan menjadi beban hingga tamat kuliah nanti. Bahkan jurusan yang bukan dihati akan menyesatkan kita dalam mencari pekerjaan nanti.
Kuliah itu mahal. Yah, hari gini, mana ada sih pendidikan yang murah. Makanya harus pintar-pintar menyikapi segala macam pengeluaran. Selain itu juga harus pintar-pintar milih perguruan tinggi (terutama perguruan tinggi swasta). Cek dulu segala macam fasilitas dan status perguruan tinggi. Jangan termakan dengan janji-janji karena kalo sudah masuk dan udah mulai kuliah, akan sangat sulit menarik diri kembali Bukan apa-apa, banyak juga perguruan tinggi yang menjadikan lembaga pendidikan sebagai lahan bisnis. Dalam hal ini, kita harus berhati-hati.

No comments: